BLOG Swastika Nohara

Life is the coffee, while jobs, money and position in society are the cups. They are just tools to hold and contain life, and do not change the quality of life.

Berapa Income Freelance Writer?

28 Komentar

Berapa income seorang freelance writer atau penulis lepas di Jakarta? Cukup nggak buat biaya hidup? Apa bener bisa mencapai puluhan juta? Pertanyaan ini sering masuk ke DM instagram saya. Jawabannya panjang, sehingga lebih baik saya tulis di blog saja, berdasarkan pengalaman pribadi menjadi penulis lepas sejak tahun 2008 dan berdasarkan obrolan dengan teman-teman sesama penulis lepas.

Sebagai freelance alias penulis lepas, kami biasa dibayar setiap selesainya sebuah pekerjaan, atau bisa juga bayarannya dibagi dua yaitu di awal dan akhir pekerjaan, tergantung bagaimana kontrak kerjanya.

Menjadi penulis skenario bisa bekerja dari rumah dengan jam kerja yang kita atur sendiri.

Kontrak Kerja

Sebagai penulis lepas wajib punya kontrak kerja sama dengan perusahaan atau badan hukum pemberi kerja. Bentuknya bisa berupa satu lembar SPK yang ditanda-tangani kedua pihak atau bisa sampai sepuluh lembar bila banyak hal yang perlu diatur, misalnya fee, terms and conditions pekerjaan tersebut, atau soal IP (Intelectual Property) alias hak cipta. Contoh kontrak kerja penulis bisa dicari melalui google. Kontrak kerja ini penting bila mendadak projectnya tertunda, misalnya saat beberapa project saya terhalang shooting karena pandemi Covid-19.

Menulis Apa Saja?

Pekerjaan penulis lepas ada banyak macamnya, seperti penulis skenario film, skenario serial TV, serial untuk streaming (OTT), skenario program TV non drama, skenario iklan, penulis novel, penulis buku non-fiksi, penulis konten website (berupa artikel), penulis konten social media (untuk klien perorangan, institusi atau brand) dan ghost writer. Silakan ditambahkan kalau ada yang terlewat.

Dapat Job Dari Mana?

Biasanya kami mendapatkan job dari orang-orang dalam network yang sudah kami bangun sejak awal bekerja. Misalnya saya sejak lulus kuliah bekerja sebagai wartawan media online, lalu pindah jadi reporter berita TV, lalu sekolah lagi dan ikut training menulis skenario film dan sampai sekarang menjadi penulis skenario. Kadang saya masih mengerjakan job menulis skenario iklan, skenario dokumenter, corporate video, video instruksional atau konten web site.

Sekitar 90% pekerjaan saya datang dari rekan-rekan yang dulu pernah satu kantor, atau pernah bersama mengerjakan sebuah project. Sisanya yang 10% berasal dari temannya rekan kerja saya, alias rekomendasi. Maka dari itu, track record yang baik itu MAHA PENTING, agar nama kita terus diingat dan direkomendasikan.

Mulai Dari Mana?

Dari mana saja yang kita bisa, atau dari disiplin ilmu yang kita punya. Kalau memungkinkan memang sebaiknya bekerja tetap dulu selama beberapa tahun untuk membangun network, agar punya kenalan. Namun kalau sulit, misalnya kamu tinggal di kota kecil dimana sulit mencari lowongan bekerja tetap sebagai penulis, maka bisa bergabung dengan komunitas-komunitas penulis online. Tentu kamu harus punya contoh karya, atau contoh tulisan untuk dibagikan. Bisa dimulai dengan membangun online portfolio di berbagai platform gratis yang tersedia.

Sejak dulu saya sering merekomendasikan mulai dengan menulis blog, karena platformnya bisa didapat secara gratis, lalu bergabung dan aktif dalam komunitas blogger. Saya sendiri sejak 2009 bergabung dalam beberapa komunitas blogger yang berbeda dan itu sangat membantu mengembangkan network saya.

Perlu Menguasai Skill Apa Saja?

Tentu saja harus bisa menulis. Bisa dimulai dengan menulis artikel sesuai bidang yang kamu kuasai dan minati, lalu ikut training menulis agar ilmunya berkembang. Training penulisan sekarang banyak sekali penyelenggaranya. Selain menulis, perlu bisa:

  1. Membangun network,
  2. Berkomunikasi dengan baik (ini penting saat menyampaikan ide, presentasi, atau diskusi pekerjaan),
  3. Bisa disiplin mengatur waktu dan mengatur uang (cash flow). Jelas, karena sebagai pekerja lepas kita memegang kendali atas jam kerja dan harus memenuhi deadline.

Kita harus mampu mengatur keuangan, karena ada bulan-bulan tertentu dimana income lebih dari 50 juta rupiah, namun pernah juga hanya 5 juta rupiah. Teman saya, penulis konten website dan ghost writer, pemasukannya antara 10-30 juta. Naik turunnya income ini sudah biasa, harus kita antisipasi dengan cara rutin mencatat pemasukan dan pengeluaran, lalu wajib punya dana darurat. Dana darurat untuk individu yang masih lajang (single) adalah 3 kali pengeluaran bulanan. Dana darurat untuk keluarga yang belum punya anak adalah 6 kali pengeluaran bulanan, sedangkan keluarga dengan anak adalah 12 kali pengeluaran bulanan.

Perlu banyak belajar dan membaca soal investasi agar ketika punya uang lebih, uangnya bisa diputar dan menghasilkan passive income. Bisa juga ikut kelas pengaturan keuangan yang sekarang banyak sekali diadakan. Setelah menjadi penulis lepas sejak tahun 2008, saya bisa memperkirakan dalam setahun ini ada project apa saja, term of payment bagaimana, sehingga ada proyeksi perbulannya akan memperoleh income berapa. Demikian gambaran umum yang bisa saya tuliskan. Kalau teman-teman ada pertanyaan, atau ingin diskusi lebih jauh, silakan tulis di kolom komentar. Salam!

Iklan

Penulis: Swastika Nohara

I'm a freelance content and script writer for movies, television, commercials and internet-related content. With a team, I also do documentaries, video tutorial, video presentation and corporate video. I'm based in Jakarta but eager to travel anywhere on earth. For me, life is like a cup of coffee. Life is the coffee while jobs, money and position in society are the cups. They are just tools to hold and contain life, and do not change the quality of life. Sometimes, by concentrating only on the cup, we fail to enjoy the coffee provided…. So, don’t let the cups drive you, enjoy the coffee instead!

28 thoughts on “Berapa Income Freelance Writer?

  1. Ngahahah ketaker tentu saja aku akan klik postingan ini :))) Emang ngeri-ngeri sedap jadi freelancer itu. “Kerjanya bisa kapan aja”, iya literally kapan aja. Bisa sehari semalem isinya kerja doang. Bisa berhari-hari gak ada kerjaan.

  2. Dan stiap menonton film yang bagus, aku tuh selalu penasaran siapa penulis script nya 😊😁.

    Dulu sempet kepikiran pengen jadi penulis naskah film. Tapi ga kesampaian. Yg ada malah sempet nulis naskah buat drama sekolah aja 😄. Dari dulu aku suka menulis mba, kebanyakan pastinya di blog. Cuma memang terbatas hanya ttg pengalaman2ku traveling dan kuliner . Itupun tujuannya supaya ga lupa, secara aku memang pelupa orangnya 😅.

    Baca cerita mba ttg freelance writer jadi ada bayangan gimana cara kerjanya 😊

  3. Yang kaya gini mesti jadi cerita selingan di pelajaran bahasa Indonesia biar yang punya minat nulis makin semangat mengasah kemampuannya. 🙂

  4. Namanya freelance, akan selalu dibayangi oleh ketidak pastian. Kadang ada yang nyaman, ada juga yang lebih suka dengan model gaji yang sudah pasti.

    Jadi tepat banget kalau kurang tepat disebut “gaji”. Tetapi kalau sudah mendapatkan kontrak yang panjang, biasanya akan mendapatkan pendapatan bulanan yang tetap juga, tentunya dengan target yang sudah disepakati.

  5. Waah.. referensi untuk menambah semangat dan serius mengembangkan skill menulis. Salam Kenal Mbak Swatika.

  6. Raih profit setiap saat dengan berdagang di broker forex terbaik di asia. (Forex, Bitcoin ,Saham)
    Kelebihan Trading di meefx :
    1. Bonus 5 usd,Tanpa melakukan deposit
    2. 0 Biaya Swap
    3. 0 Komisi
    4. Deposit Minimal 5 usd
    5. Deposit dan penarikan dapat menggunakan bank lokal Indonesia
    6. 45 USD /Lot Untuk Mitra
    ……………………….
    Info lengkap langsung kunjungi website kami : https://meefxid.org

  7. Serasa terbuka cakrawala tentang dunia menulis. Emang networking
    Itu penting banget ya mbak. Apalagi sudah dipercayalan sama klien. Jadi terinspirasi nih.

  8. Informasi yang mudah-mudahan berguna buat rekan-rekan yang ingin jadi penulis skenario. Mungkin next post ditulis bagaimana merintis karir di bidang ini?

  9. Masyaallah, seperti itu ya. Keren banget mba, sudah sejak 2008. Ada juga yang penghasilannya segede itu (hingga 50jt) satu project ya? Masyaallah..

  10. Pingin banget tapi saya gak tau caranya.

  11. maaf kalau blh nanya nih mbaknya dulu kuliah jurusan apa ya? apa ada kuliah jurusan script writer di sini?

  12. jangan lupa sedekah kak karena sesungguhnya di setiap pendapatan kita ada hasil keringat kita dan hak anak-anak yatim yang terlantar….

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s